ANALISA TERHADAP PENGGUNAAN ALAT LASER TERAPI TINGKAT RENDAH (LOW LEVEL LASER THERAPY) UNTUK MENURUNKAN NYERI PADA PASIEN LOW BACK PAIN (SYSTEMATIC REVIEW)

Authors

  • Djadjang
  • Imam Waluyo
  • Putri Ramdani Rais Mahasiswa Program Studi Fisioterapi, Universitas Binawan

Keywords:

Low Back pain, Terapi Laser Tingkat Rendah (LLLT)

Abstract

Latar Belakang : Nyeri punggung bawah (LBP) adalah gangguan muskuloskeletal yang sangat umum. Ada berbagai patologi yang mendasari dengan potensi penyebab LBP. Beberapa yang paling umum termasuk regangan, sendi facet atau patologi diskus intervertebralis, spondylolysis/ spondylolisthesis, skoliosis, gangguan tulang belakang degeneratif, dan stenosis kanal lumbal.Tujuan Penelitian : untuk menganalisa mengenai terhadap penggunaan alat laser terapi tingkat rendah(low level laser therapy) untuk menurunkan nyeri pada pasien low back pain. Metode : empat literatur dengan study : Systematic Review/Meta Analisis, Randomized Control Trial, Cohort Study, Case Control , Sample berusia 20-55 tahun, tahun publikasi 10 tahun terakhir (2011-2020), variable yang di ukur adalah low back pain,laser terapi tingkat rendah (LLLT) dan kriteria inklusi adalah Desain Studi : Randomized Control Trial, Literatur sesuai dengan kata kunci yang berkaitan dengan pertanyaan penelitian dan tujuan penelitian. Literatur diperoleh dari 4 database, yaitu: PMC (n=1), Google Scholar (n=1), dan Science Direct (n=1) Hasil : Didapatkan 3 literatur dari   4 data base (Screenivasu kotagiri et al.,2019) hasilnya signifikan pada LLLT dan latihan stabilisasi lumbal dengan nilai(p<0,001), (Leyla Kholoosy et al.,2020) hasilnya signifikan LLLT di kombinasai dengan NSAg dengan nilai p<o,oo1 (Hye Jinmoon et al., dan hasilnya signifikan pada LLLT dengan Muligan Mobilisasi dengan nilai p<0,001 Kesimpulan : Secara keseluruhan, penelitian ini melihat adanya pengaruh terhadap penggunaan alat laser therapy tingkat rendah pada pasien low back pain

Published

2023-08-30